Minggu, 19 Juni 2022

Kegiatan Inovasi Penyuluhan dan Pengobatan Penyakit (Putren Antik) di Pondok Pesantren

Dalam rangka memberikan pelayanan kepada segenap masyarakat di wilayah Kecamatan Bumijawa tanpa memandang strata sosialnya, tim UKM UPTD Puskesmas Bumijawa mengadakan kegiatan Penyuluhan dan Pengobatan Penyakit (Putren Antik) di beberapa Pondok Pesantren yang ada di wilayah Kecamatan Bumijawa .

Kegiatan Putren Antik pada tanggal 3 Juni dilaksanakan di Ponpes Tarbiyatut Tolibin Batumirah asuhan Habib Soleh bi Tolib Al Athos dan pada tanggal 10 dilakukan di Ponpes At Tholibiyah Mobok.

Kegiatan diawali dengan pemeriksaan kesehatan bagi santriwan dan santriwati yang berusia diatas 15 tahun guna mendeteksi secara dini adanya kemungkinan penyakit tidak menular yang diderita para santri. Pemeriksaan yang dilakukan diantara nya cek tinggi dan berat badan, cek tekanan darah, cek gula darah, cek HB bagi santriwati dan pemberian tablet tambah darah bagi santri putri.

Selain pemeriksaan kesehatan, kegiatan penyuluhan kepada kader husada atau pengurus Pos Kesehatan Pesantren (Poskestren) juga turut melengkapi kegiatan tersebut.

Kegiatan selanjutnya direncakan akan diadakan di awal bulan Juli 2022 dengan harapan semakin banyak Pondok Pesantren yang berkenan untuk bekerja sama dengan Puskesma Bumijawa dalam menjaring dan menscreening kesehatan para santri-santrinya.










Postingan Sebelumnya
Postingan Selanjutnya

0 comments: